Villa Sunrise Malang – Staycation di penginapan yang menghadap ke arah matahari terbit adalah hal yang paling saya idamkan. Pernah beberapa kali menginap di hotel tapi pemandangannya standart aja. Pas ditawarin nginep di Villa Sunrise Malang langsung oke donk. Membayangkan pemandangan elok yang bisa dinikmati serta melihat sunrise di pagi hari membuat hati saya berbunga-bunga.
Satu hari sebelum keberangkatan saya menghubungi Mbak Vivi (pemilik blog alixwijaya.com) untuk numpang di mobilnya saat berangkat, hehehe. Alhamdulillah di ACC dong, maklum saya belum berani mengendarai motor ke Batu. Terima kasih atas tumpangannya ya Mbak Vivi dan Mas Ale.
Kami berangkat pukul 16.30 dan sampai di Villa Sunrise sekitar pukul 17.30an. Alhamdulillah lalu lintas lancar karena rutenya bisa lewat jalan alternatif ke arah Dau. Tidak harus lewat jalan protokol ke arah Kota Batu yang biasanya macet. Terletak di Jalan Brawijaya No. 9, Desa Tegalweru, Kecamatan Dau, membuat penginapan ini memiliki suasana yang tenang dan asri.
Sesampai di Villa Sunrise Malang, Mas Ale memarkir mobilnya di tempat parkir yang luas. Saya juga melihat kendaraan teman-teman blogger yang telah datang lebih dulu terparkir di tempat yang sama. Teman-teman yang telah datang lebih dulu sudah ada yang mencoba kolam renang bersama balitanya, ada juga yang sudah mandi agar lebih segar karena memang cuaca sedang gerah.
Saya pun langsung naik ke tempat menginap yaitu villa panggung yang tampak eksotis. Setelah naruh barang asal aja di sebuah kamar, saya turun lagi dan nyamperin teman-teman. Ada yang lagi ngobrol di pinggir kolam, foto-foto produk, keliling area sambil cekrek upload. Hehehe. Ya, beginilah content writer kalau sedang staycation, pikirannya adalah mau nulis apa nanti setelah pulang dari Villa Sunrise.
Baiklah, sebelum saya cerita tentang fasilitas dan hal menarik dari penginapan ini. Saya kasih tahu sedikit ya sejarah Villa Sunrise yang saya dapatkan dari Mas Danang Kuswantoro selaku manajer di penginapan ini.
Sejarah Singkat Villa Sunrise
Penginapan ini dulu bernama Villa Wopi yaitu Wolu Pitu. Mengapa dinamakan Villa Wopi? Karena Pak Supriyadi, pemilik kedua villa ini dulu memiliki komunitas WOPI yaitu komunitas alumni Fakultas Hukum angkatan 1987.
Saat dikelola Pak Fajar, pemilik pertama, Villa ini hanya memiliki bangunan berupa wisma alit, mushola, aula, dan beberapa gazebo. Namun, setelah pindah tangan ke Pak Supriyadi, sekitar tahun 2010-an bangunan bertambah. Mulai dari wisma panggung, kolam renang, aventree, dan gazebo.
Sebelum dikelola oleh TIPS Indonesia (tips-indonesia.com/), villa ini belum begitu ramai. Tapi alhamdulillah setelah manajemennya pindah ke TIPS Indonesia, pelan pelan pengelolaan diperbaiki mulai dari pemasaran (melalui online), keuangan, hingga kepegawaian yang memiliki SOP.
Oleh karena dekat dengan kampus seperti Universitas Ma Chung, Tribuwana Thungga Dewi, dan UIN 3, sasaran dari penginapan ini adalah mahasiswa sehingga tarifnya ringan di kantong. Tarif yang diterapkan bisa secara kolektif atau paket dengan sistem weekday dan weekend. Tapi tidak sedikit pula pengunjung non-mahasiswa yang menginap di villa ini.
Ada Sunrise di Villa Sunrise Malang
Mengapa villa ini dinamakan Villa Sunrise? Karena, saat menginap di Wisma Agung (villa panggung) ayah-bunda dapat menikmati pemandangan sunrise yang indah.
Saya dan teman-teman bloger yang saat Senin (20/1) kemarin menginap disana membuktikannya donk. Pesan Mas Danang, coba keluar sebelum matahari terbit atau setelah sholat subuh. Benar saja, kami keluar kamar setelah sholat subuh. Itupun sudah terlambat karena perubahan warna langit sangat cepat sekali. Fajar keburu nongol dari balik Gunung Semeru sehingga kami langsung saja mengabadikan gambarnya.
Namun, tetap saja rezeki kami karena langit sedang cerah dan tidak tertutup mendung. Meskipun warnanya tidak seindah foto yang ada di Instagram Villa Sunrise Malang, ya. Hehehe
Pemandangan lain yang tak kalah indah adalah pegunungan dan perkebunan warga yang bisa dinikmati dan menyumbangkan udara segar. Wuaaaah… rasanya ingin berlama-lama staycation di penginapan ini. Coba nginepnya sama anak dan suami pasti lebih asik nih.
Wisma Agung
Ada dua tempat menginap yang disediakan oleh pihak Villa Sunrise yaitu Wisma Agung dan Wisma Alit. Wisma Agung adalah villa panggung dengan dua kamar yang dilengkapi ruang tamu, dispenser, TV LED, kamar mandi dalam dengan shower panas dan dingin, balkon, dan area duduk outdoor. Tapi sayangnya pas kami menginap shower di kamar mandi macet, hehehe.
Tarif menginap selama 24 jam di Wisma Agung adalah 600K (weekday) dan 1000K (weekend) dengan free breakfast untuk 4 orang serta free wifi. Cocok sekali nih buat nginep bareng keluarga. Sayangnya di penginapan ini hanya ada dua wisma yang bisa ditempati.
Tapi jangan khawatir karena kalian bisa nambah extrabed juga bisa loh, cukup bayar 200K akan ada tambahan 15 smalbed dan 4 big size.Β Bagaimana kalau ingin nambah satu extrabed saja? Boleh, kena charge 50K aja kok. Murah kaaaan?
Wisma Alit
Nah, untuk wisma alit nih cocok untuk keluarga kecil dengan dua orang anak yang masih kecil, hehehe. Wisma alit adalah akomodasi dengan satu kamar tidur yang dilengkapi dengan TV LED, dua bed, kamar mandi dalam dengan air panas, free wifi dan breakfast untuk dua orang.
Tarif untuk menginap selama 24 jam di wisma alit, ayah-bunda cukup mengeluarkan uang sebesar 200K (weekday) dan 300K (weekend). Ssstt… kabarnya juga ada diskon untuk paket keluarga lho. Ayah-bunda bisa nego-nego deh ke manajernya atau bisa juga dengan menghubungi nomor yang tertera ya!
Oiya, kalau biasanya di hotel-hotel atau penginapan tuh chek in jam 14.00 ya. Kalau di Villa Sunrise check in-nya lebih fleksibel sesuai dengan permintaan pengunjung. Meskipun sebenarnya jam operasional karyawannya jam 10.00 – 22.00 WIB.
Oiya, saat menginap di Wisma ALit, Wisma Agung, atau saat ada event apapun pengunjung juga bisa menggunakan fasilitas dapur. Misalnya, pas tengah malam kelaparan gitu bisa bikin mie goreng ya. Hehehe
Pendopo Dalem dan Pendopo Jawi
Selain wisma untuk ditempati, Villa Sunrise juga memiliki aula yang bisa digunakan untuk mengadakan event-event tertentu lho. Mulai dari seminar, sarasehan, workshop, wedding, atau acara lainnya.
Pertama, ada Pendopo Dalem (aula dalam) yang bisa disewa dengan harga 400K (weekday) dan 500K (weekend) untuk acara yang ayah-bunda inginkan. Fasilitas yang disediakan antara lain meja dan kursi, sofa, tikar, soundsystem, serta free wifi. Biasanya nih, para mahasiswa yang mengadakan acara di Villa Sunrise menggunakan pendopo dalem untuk ruang tidur dengan menyewa extrabed. Serbaguna banget ^_^
Baca juga: Zam Zam Hotel yang Homey dan Friendly
Kedua, Pendopo JawiΒ (aula luar) yang letaknya outdoor dan dekat dengan kolam renang. Fasilitas yang ada di pendopo jaur sama dengan pendopo dalem. Tapi tarifnya berbeda yaitu 500K (weekday) dan 600K (weekend). Nah, kedua pendopo ini memiliki kapasitas sekitar 50 orang dan bisa disewa secara bersamaan ataupun per bagian.
Fasilitas Pendukung
Fasilitas pendukung lain yang disediakan oleh Villa Sunset adalah sebagai berikut.
- Musholla yang bersih dan nyaman. Bisa untuk berjamaan sekitar 6-7 orang
- Area gubuk yang menghadap ke pegunungan. Cocok sekali untuk bercengkerama sambil menikmati pemandangan.
- Area Gazebo di beberapa spot.
- Tempat parkir yang luas
- Kolam renang yang bisa ayah-bunda pakai saat menginap, baik di wisma alit maupun wisma agung. Kalau mau menyewa juga bisa dengan tarif 5k per orang sepuasnya.
- Cafe dan wifi
Paket Wedding
Nah, pasti ayah-bunda bertanya-tanya dih paket weddingnya kira-kira berapa ya tarifnya?
Murah banget loh. Mulai dari RP.6500.000 selama dua hari. Fasilitas yang didapatkan adalah semua fasilitas yang didapatkan di Wisma Agung dan Wisma Alit, Pendopo Jawi dan Pendopo Dalem, kebersihan, lahan parkir dan jukir, serta pengamanan hansip setempat.Β Dengan fasilitas selengkap itu ayah-bunda bisa mengundang sekitar 200-300 tamu loh. Whoo… daebak!!!
Spot-spot yang instagramable dengan konsep villa yang klasik dan natural membuat tempat ini cocok banget untuk mengadakan pesta pernikahan. Pengantin bisa langsung berbulan madu deh di wisma, hohoho.
Cara Memesan
Setelah tahu fasilitasnya secara lengkap, ayah-bunda juga perlu tahu donk cara booking ke penginapan ini.Β Gampang kok, ayah bunda bisa pesan di booking.com, Airbnb.co.id, DM di instagram @villasunrisemalang, atau menghubungi contact person 0857-5505-9965 (WA).
Bisa juga langsung datang ke alamat di bawah ini ya.
7 Komentar. Leave new
Suasananya asikk, pemandangan trus udaranya sejuk ya! π
ke sana lagi yuk mbak… ajak keluarga lebih seru. bisa renang bareng. hehe… apalagi suasana sunrisenya yang bagus banget. pas gitu pemandangannya. bikin betah.
Jadi pengen wedding di sini.. Eeeh.. Hehehe
Seru ya buun.. Jadi pengen nginel lagi rame-rame π
wah bangunannya dari kayu,ada gazebonya dan udaranya adem
Juaranya memang sunrisenya itunya mbaaa. Sukaaaa aku liatnyaaa :D.tapi Krn fasilitasnya lumayan lengkap juga, jd nilai tambah. Aku masukin ke list deh, kali aja ntr bisa ke malang lagi. Trakhir kesana aku nginep di villa Deket kebun strawberry. Bagus siiih, modern, tapiiiii horor hahahahaha. Ngalamin kejadian aneh di sana. Udh pasti aku blacklist itu :D.
Oke juga nih, Mbak, buat pilihan menginap saat ke Malang. Kebetulan Malang termasuk tempat wisata favorit saya dan suami.
Wah suka banget sama gaya bangunannya, semi klasik gitu ya.